Pengaduan Fasilitas Publik berbasis Web
Disusun Oleh :
Kaishananda Dwi Takanwiedi (1411502980)
Akbar Maulana Putra (1411502295)
Ardy (1411503327)
BAB I
1. Latar Belakang
Dewasa kini, pemerintah dibawah kepemimpinan
presiden Jokowi sedang giat-giatnya
menjalankan program pembangunan infrastruktur di berbagai sektor. Hal ini dapat dilihat dengan
maraknya proyek - proyek yang digalang pemerintah dalam upaya membangun
infrastruktur agar menjadi lebih baik.
Namun, terkadang pemerintah hanya fokus dalam melakukan
pembangunan saja, dan sering kali
lalai dalam hal perawatan. Berbagai alasan diberikan pemerintah terkait masalah
ini, dari
mahalnya biaya perawatan hingga kurangnya kesadaran dan ketidaktahuan pemerintah mengenai lokasi fasilitas yang rusak/kurang terawat
tersebut, sehingga banyak
masyarakat yang menjadi korban karena infrastruktur yang rusak/kurang terawat tersebut.
Sebagai masyarakat tentu kita ingin
diperlakukan dengan baik oleh
pemerintah, dalam hal ini baiknya pelayanan infrastruktur dari pemerintah.
Namun, banyak kendala bagi masyarakat untuk mendapatkan itu, salah satunya tidak adanya
media yang dijadikan tempat untuk menyampaikan masalah infastruktur tersebut.
Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah
media/wadah untuk masyarakat dan pemerintah untuk berkomunikasi secara dua
arah. Sehingga, jika didapati sebuah masalah dalam hal infrastruktur,
masyarakat dapat langsung menyampaikannya, sehingga
pemerintah dapat
mengetahui serta dapat melakukan
tindakan terhadap laporan masyarakat tersebut
dan dengan adanya media/wadah ini masyarakat juga dapat memantau sejauh mana proses
perbaikan terhadap infrastruktur yang rusak/kurang terawat tersebut.
2. Tujuan
Tujuan dibuatnya Web Pengaduan Fasilitas Publik ini adalah :
- Mempermudah masyarakat dalam melaporkan suatu fasilitas publik yang rusak/kurang terawat.
- Sebagai media komunikasi antara masyarakat dengan pemerintahnya.
- Untuk melihat sejauh mana pemerintah sudah menyelesaikan kerusakan/kurang terawatnya fasilitas publik.
- Sebagai tolak ukur keberhasilan pemerintah dalam menanggapi keluhan/laporan dari masyarakat.
3. Rumusan Masalah
- Apakah fasilitas publik sudah terawat dengan baik oleh pemerintah?
- Mengapa banyak fasilitas publik yang rusak dan belum diperbaiki?
- Bagaimana cara masyarakat melaporkan masalah kerusakan/kurang terawatnya fasilitas publik?
- Bagaimana kinerja pemerintah terhadap laporan masyarakat?
4. Ruang Lingkup
Aplikasi
ini, berbasis web dan dapat diakses melalui mobile. Sehingga masyarakat dapat
secara mudah melaporkan jika terdapat sebuah masalah dalam hal infrastruktur. Pengguna
aplikasi ini, diperuntuhkan bagi masyarakat, sehingga masyarakat dapat berkomunikasi secara
langsung dengan pemerintahan daerahnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar